Thursday, January 15, 2026

PEDOMAN SUKSES DARI ALI IMRAN 134

Oleh: Dr. Toto Suharya, S.Pd., M.Pd.

Al Quran adalah petunjuk tanpa keragunan untuk umat manusia. Semoga Allah limpahkan ramhat kepada Nabi Muhammad dan seluruh umat manusia. Al Quran pedoman hidup sukses bagi umat manusia bagi yang mau berpikir. 

(yaitu) orang-orang yang menafkahkan (hartanya), baik di waktu lapang maupun sempit, dan orang-orang yang menahan amarahnya dan memaafkan (kesalahan) orang. Allah menyukai orang-orang yang berbuat kebajikan. (Ali Imran, 3:134).

Inilah pedoman hidup sukses yang dijelaskan Allah di dalam Al Quran. Di dalam ayat ini ada beberapa konsep yang menjadi ciri dari orang-orang sukses. Orang-orang sukses adalah mereka yang sangat dicintai oleh Allah. 

Ciri karkater orang-orang sukses menurut Ali Imran ayat 134 adalah suka bersedekah dalam kondisi sulit maupun lapang. Orang berkarakter sukses pola pikirnya selalu ingin menjadi orang bermanfaat bagi banyak orang. Mindset orang sukses tidak pernah terpikir menjadi hamba makhluk tapi selalu menjadi khalifah.  

Karakter suka berbagi, ahli sedekah, melekat ada dalam pola pikir orang-orang sukses. Hal ini dibuktikan sebagaimana dikabarkan di dalam Ali Imran ayat 134 yaitu berinfak atau sedekah di dalam kondisi sulit maupun lapang. Karakter dermawan atau suka berbagi melekat pada diri orang-orang sukses. 

Ciri karakter orang sukses berikutnya dari surat Ali Imran ayat 134 adalah mampu menahan amarah dan suka memaafkan kesalahan sesama manusia. Orang-orang berkarakter sukses emosinya stabil, dan terkendali. Mereka lambat marah dan cepat memaafkan. Hal ini terkonfirmasi dalam hadis Nabi Muhammad. 

Dari hadis riwayat Imam At-Tirmidzi, Rasulullah SAW pernah menjelaskan empat kategori manusia terkait amarah. Kategori terbaik adalah yang lambat marah dan cepat memaafkan

Diriwayatkan oleh Abu Hurairah RA, ada seorang laki-laki berkata kepada Nabi Muhammad: "Berilah aku wasiat." Beliau menjawab: "Janganlah engkau marah." Lelaki itu mengulang-ulang permintaannya, namun Nabi tetap menjawab: "Janganlah engkau marah." (HR. Bukhari).

Di dalam hadis lain diriwayatkan, "Orang yang kuat bukanlah yang pandai bergulat, namun orang yang kuat adalah orang yang memiliki dirinya (mampu mengendalikan diri) ketika marah." (HR. Bukhari dan Muslim).

Hadis-hadis ini menandakan bahwa Nabi Muhammad pola pikirnya termbimbing oleh Al Quran, diantaranya merujuk kepada Ali Imran ayat 134. Inilah pola pikir orang-orang sukses yang harus jadi pedoman umat manusia di muka bumi.

Inilah karakter Nabi Muhammad yang dijadikan oleh Allah sebagai teladan untuk seluruh umat manusia. Allah pun sangat mencintai Nabi Muhammad karena karakter yang dimilikinya, dan kepada siapapun yang meneladani karakter Nabi Muhammad, sebagai mana tertulis dalam Ali Imran ayat 134. 

Dalam Ali Imran ayat 134 dijelaskan, "Allah mencintai orang-orang yang berbuat kebajikan". Dalam ayat ini, Allah menggunakan kata "Wallahu" oleh para ahli bahasa diartikan sebagai sumpah demi Tuhan. Ketika Al Quran menggunakan kata "wallahu", maka dapat kita maknai Allah sangat bersungguh-sungguh dalam hal ini. 

Maka dapat disimpulkan, orang-orang sukses adalah orang-orang terbaik dihadapan Allah. Merujuk kepada Ali Imran ayat 134, ciri-ciri karakter mereka adalah dermawan, emosi terkendali, dan mudah memaafkan kesalahan orang lain. Wallahu'alam.***  

PEDOMAN SUKSES DARI ALI IMRAN 134

Oleh: Dr. Toto Suharya, S.Pd., M.Pd. Al Quran adalah petunjuk tanpa keragunan untuk umat manusia. Semoga Allah limpahkan ramhat kepada Nabi ...